Pedoman Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) Jenjang SD Tahun 2023

Siap! Hadapi O2SN SD tahun 2023 dengan lebih percaya diri! Baca panduan lengkap sebagai pedoman kami untuk mempersiapkan anak Anda meraih prestasi.

Jasinvite.com | Pedoman Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) Jenjang SD Tahun 2023 Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) merupakan ajang bergengsi bagi para pelajar SD di seluruh Indonesia. Selain sebagai ajang untuk berprestasi dan berkompetisi secara sehat, kegiatan O2SN juga memberikan pengalaman belajar yang sangat berharga.

Dalam kegiatan O2SN, para siswa belajar untuk bekerja sama dalam tim, mematuhi aturan, mengakui kelemahan diri sendiri, dan menghargai kekuatan lawan. Semua nilai-nilai ini akan membantu siswa untuk tumbuh dan berkembang sebagai individu yang jujur, bersahabat, hormat, dan bertanggung jawab.

O2SN SD tingkat nasional ke-XVI Tahun 2023 merupakan salah satu peran dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi untuk memajukan olahraga Indonesia dalam kancah internasional. Dalam rangka mendukung Desain Besar Olahraga Nasional (DBON), terdapat 14 cabang olahraga unggulan yang diamanatkan dalam DBON, seperti atletik, bulu tangkis, panjat tebing, senam artistik, angkat besi, balap sepeda, panahan, menembak, renang, dayung, karate, taekwondo, wushu, dan pencak silat.

Maka dari itu, sebagai pedoman bagi siswa SD yang ingin mengikuti O2SN tingkat nasional ke-XVI Tahun 2023, kami telah merangkum informasi penting seputar O2SN. Dengan mengikuti pedoman ini, siswa dapat mempersiapkan diri dan meraih prestasi dalam kegiatan O2SN.

Daftar Isi

Jasinvite.com - Pedoman Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) Jenjang SD Tahun 2023
Jasinvite.com - Pedoman Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) Jenjang SD Tahun 2023

Pedoman Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) Jenjang SD Tahun 2023

Sasaran

Sasaran O2SN SD tahun 2023 adalah peserta didik di Sekolah Dasar (SD)/Madrasah Ibtidaiyah (MI) Negeri/Swasta atau yang sederajat

Ketentuan dan Mekanisme Kompetensi

Penyelenggara Seleksi O2SN

Seleksi O2SN SD tahun 2023 diselenggarkan berjenjang, yakni: 

  1. Tingkat Sekolah
  2. Tingkat Kecamatan
  3. Tingkat Kabupaten/Kota
  4. Tingkat Provinsi
  5. Tingkat Nasional 

Cabang Lomba

Cabang olahraga yang dilombakan pada O2SN SD Tahun 2023 meliputi 6 (enam) cabang yaitu:

  1. Kids' Athletik
  2. Renang
  3. Bulu Tangkis
  4. Pencak Silat
  5. Karate 
  6. Senam

Persyaratan

1. Peserta Atlet

Peserta Atlet O2SN-SD tahun 2023 wajib memenuhi persyaratan sebagai berikut:

  • Berkewarganegaraan Indonesia (WNI);
  • Juara terbaik dalam setiap tingkat pertandingan yang diikuti sesuai cabang olahraga dibuktikan dengan hasil seleksi dan surat keputusan (SK) dari pejabat yang berwenang pada setiap tingkatan perlombaan/pertandingan;
  • Terdaftar sebagai peserta didik SD/MI Negeri/Swasta, atau yang sederajat;
  • Peserta didik kelas 3, 4, dan 5 pada tahun pelajaran 2022/2023 dan dilahirkan tanggal 1 Januari 2011 atau sesudahnya. Apabila peserta didik yang bersangkutan masih duduk di SD/MI dan atau yang sederajat namun lahir sebelum tanggal 1 Januari 2011, maka peserta didik yang bersangkutan tidak dapat mengikuti O2SN-XVI SD 2023.
  • Memiliki Nomor Induk Siswa Nasional (NISN) atau Nomor Induk Siswa Madrasah (NISM) dan terdaftar di Data Pokok Peserta Didik (DAPODIK) atau Education Management Information System (EMIS);
  • Bukan peraih juara 1, 2, dan 3 pada O2SN SD tingkat nasional tahun sebelumnya 
  • Berkelakuan baik dan tidak terlibat penyalahgunaan obat terlarang dan minuman keras, yang dibuktikan dengan surat keterangan kepala sekolah;
  • Hanya mengikuti satu cabang lomba;
  • Memiliki BPJS Kesehatan atau asuransi kesehatan lainnya dan wajib melampirkan surat keterangan sehat dari dokter;
  • Wajib menjaga sportivitas dan fair play selama O2SN berlangsung disertai surat pernyataan yang ditandatangani Kepala Sekolah; 
  • Wajib mendaftar daring melalui website https://daftar-bpti.kemdikbud.go.id mulai tingkat sekolah.

2. Pendamping O2SN Tingkat Nasional

PPersyaratan pendamping O2SN SD tahun 2023 sebagai berikut :

  • Merupakan pelatih klub olahraga SD/guru sekolah/pelatih kegiatan ekstrakurikuler atau pelatih peserta didik yang bersangkutan; 
  • Memiliki surat keterangan/surat keputusan (SK) dari kepala sekolah, yang menyatakan bahwa yang bersangkutan adalah pelatih klub olahraga di sekolah/kegiatan ekstrakurikuler yang bersangkutan;
  • Diutamakan memiliki lisensi atau sertifikat kepelatihan cabang olahraga terkait; 
  • Memahami dan menguasai ilmu kepelatihan dan peraturan pertandingan cabang olahraga yang dipertandingkan/dilombakan;
  • Memiliki BPJS Kesehatan atau asuransi kesehatan lainnya dan wajib melampirkan surat keterangan sehat dari dokter;
  • Memiliki tanggung jawab dan dedikasi untuk selalu mendamipingi atlet selama kegiatan

Mekansme Pendaftaran Peserta

  1. Pendaftaran atlet O2SN SD dilakukan dengan sistem daring (online), dimulai dari tingkat sekolah.
  2. Pendaftaran daring dapat diakses pada laman BPTI yaitu: https://daftar-bpti.kemdikbud.go.id. 
  3. Ada 2 tahap pendaftaran daring yaitu:
    Tahap I  - 
    Pendaftaran daring tahap ini ditujukan bagi atlet yang mewakili sekolah untuk mengikuti seleksi di tingkat kecamatan/kab/kota/provinsi.
    Tahap II
    Pendaftaran daring tahap II ditujukan bagi atlet yang lolos seleksi tingkat provinsi dan ditunjuk sebagai perwakilan provinsi ke tingkat nasional yang ditetapkan melalui Surat Keputusan (SK) Penetapan Kontingen O2SN SD Tingkat Nasional yang ditandatangani oleh pejabat Dinas Pendidikan Provinsi atau Balai Besar Penjaminan Mutu Pendidikan atau Balai Penjaminan Mutu Pendidikan.
  4. Dinas Pendidikan Kab/Kota dan Provinsi atau Balai Besar Penjaminan Mutu Pendidikan atau Balai Penjaminan Mutu Pendidikan akan mendapatkan akun pendaftaran daring dari panita pusat BPTI.
  5. Pendaftaran daring dilakukan sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan oleh panitia pusat BPTI. 

Jadwal Pelaksanaan

Jadwal pelaksanaan O2SN-SD tahun 2023 dapat dilihat pada tabel 1 berikut ini.

No Kegiatan Waktu Tempat Pendanaan
1 Pendaftaran daring 3 April s.d 15 Mei 2023 Website Panitia Pusat APBD/sumber lain
2 O2SN Tingkat Sekolah 1 s.d. 15 Mei 2023 Ditetukan Sekolah APBD/sumber lain
3 O2SN Tingkat Kecamatan 15 Mei s.d. 30 Juni 2023 Ditetukan Kecamatan APBD/sumber lain
4 O2SN Tingkat Kab./Kota 1 Juni s.d. 31 Juli 2023 Ditetukan Kabupaten APBD/sumber lain
5 O2SN Tingkat Provinsi 1 Juli s.d. 18 Agustus 2023 Ditetukan Provinsi APBD/sumber lain
6 Unggah Dokumen Keabsahan Peserta 21 s.d. 31 Agustus 2023 Website PanitiaPusat APBD/sumber lain
7 O2SN Tingkat Nasional 18 s.d. 24 September 2023 Jabotabek APBD/sumber lain

Download Pedoman O2SN SD 2023

Panduan lengkapnya dapat Anda download melalui tatuan berikut :


Demikian informasi dari Jasinvite.com tentang Pedoman Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) Jenjang SD Tahun 2023. Semoga bermanfaat 😉.

Baca juga :
Media Informasi Pendidikan, Lifestyle, Design dan Teknologi